Google Adsense, adalah sebuah program menarik yang diberikan Google kepada para webmaster. Lewat program ini kamu bisa nyari duit dan meraup keuntungan dari website yang kamu buat.
Gimana cara kerjanya? Pertama kamu kudu punya website. Selanjutnya tinggal mendaftar dan menempatkan iklan google di halaman websitemu. Nantinya kalo pengunjung mengklik iklan tersebut, maka kamu akan mendapatkan uang tergantung iklan yang di klik oleh pengunjung.
Jika pemasang iklan memberi harga mahal untuk tiap kliknya, maka semakin banyak pula uang yang akan kamu peroleh. Iklan yang muncul akan sangat bergantung dengan isi webmu. Jika webmu berisi cara memasak atau perabot dapur, maka kemungkinan besar iklan yang muncul juga tentang perabot dapur.
Yuk, kita belajar Adsense!